Posts

Showing posts from October, 2018

Belajar Bahasa Korea : Sapaan & Panggilan

*Sapaan dalam bahasa Korea Hari ini aku mau sharing lagi tentang menyapa yang baik & benar dalam bahasa Korea. 1. 안녕하세요 (annyeonghaseyo) Kalimat ini paling umum digunakan untuk menyapa. Kalau dalam bahasa Indonesia, artinya "Halo". Bagaimana cara menjawab sapaan ini? *JAWABLAH DENGAN "안녕하세요" LAGI*. Jadi bukan dengan "네" (ne) yaa. Tapi yang benar "안녕하세요" 2. 처음 뵙겠습니다 Kalimat ini sering diucapkan ketika baru berkenalan dengan seseorang. Arti harfiahnya "Ini pertama kalinya kita bertemu". Kalau dalam bahasa Inggris, sering dipadankan dengan "How do you do?". Kalimat ini dapat dibalas dengan "네, 처음 뵙겠습니다". 3. 잘 지냈어요? Sapaan ini artinya kurang lebih "Apa kabar?". Digunakan kepada orang yang sebelumnya sudah saling kenal. Untuk menjawabnya, biasanya digunakan "네, 잘 지냈어요." 4. 어떻게 지냈어요? Kalimat ini juga bisa diterjemahkan sebagai "Apa kabar?". Bedanya, jawaban yang diharapkan a